Featured Post

Beginilah Tatacara Wudhu Menurut Rasulullah

Gambar
Shalat Tidak Sah Tanpa Berwudhu Dari Ibnu ‘Umar –radhiyallahu ‘anhuma-, beliau berkata, “Saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, لاَ تُقْبَلُ صَلاَةٌ بِغَيْرِ طُهُورٍ وَلاَ صَدَقَةٌ مِنْ غُلُولٍ “Tidak ada shalat kecuali dengan thoharoh. Tidak ada sedekah dari hasil pengkhianatan.”[1] An Nawawi –rahimahullah- mengatakan, “Hadits ini adalah nash[2] mengenai wajibnya thoharoh untuk shalat. Kaum muslimin telah bersepakat bahwa thoharoh merupakan syarat sah shalat.” [3] Abu Hurairah mengatakan bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, لاَ تُقْبَلُ صَلاَةُ أَحَدِكُمْ إِذَا أَحْدَثَ حَتَّى يَتَوَضَّأَ “Shalat salah seorang di antara kalian tidak akan diterima -ketika masih berhadats- sampai dia berwudhu.“[4] Tata Cara Wudhu Mengenai tata cara berwudhu diterangkan dalam hadits berikut: حُمْرَانَ مَوْلَى عُثْمَانَ أَخْبَرَهُ أَنَّ عُثْمَانَ بْنَ عَفَّانَ – رضى الله عنه – دَعَا بِوَضُوءٍ فَتَوَضَّأَ فَغَسَلَ كَفَّيْهِ ثَلاَثَ مَرَّاتٍ ثُمَّ مَضْمَضَ وَاس...

Belajar Ilmu Agama • Aulia Izzatunisa

Bismillah,

Sering kita mendengar,
Ilmu agama itu harus dipelajari, bahkan sesibuk apapun kita.
Mengapa? Karena ilmu agama itu merupakan bekal kita diakhirat kelak.

Namun, tak jarang kita mendapati orang yg menyepelekan hal itu.

Belajar ilmu dunia 6 hari dibangku pendidikan dari pagi hingga sore sanggup ia lakukan, namun meluangkan minimal satu hari dalam seminggu untuk sekedar duduk dimajelis mendengarkan ilmu agama sulit dilakukan atau bahkan tidak pernah.

Seharusnya kita tau, orang-orang yang hadir dalam majelis bukan orang-orang yg tidak sibuk, bahkan sebagian merupakan orang yang sangat sibuk tetapi mereka tetap hadir walaupun sekedar duduk selama 60 menit.

Mengapa mereka melakukan hal itu?
Karena mereka tau ilmu agama itu sangat penting.

Mengapa mereka bisa hadir?
Karena mereka berusaha meluangkan waktu sibuknya untuk mempelajari perkara akhirat.

Jangan jadikan kesibukan dunia menjadikan kita lalai bahkan menyepelakan untuk belajar ilmu agama.

Jangan sibuk belajar demi mengejar gelar dunia namun lupa belajar ilmu agama .

Ingatlah kematian tidak menunggu waktu siapmu untuk mendatangimu.

Semoga kita selalu belajar ilmu agama yg benar sampai maut yg menghentikannya, bukan rasa malas karena bisikan syaitan.

Komentar

Visitor

5958

Online

Related Post

  • Kisah Pengorbanan Abu Bakar kepada Rasulullah
  • Perumpamaan Kambing Bagus Dan Jelek
  • Nabi Ibrahim ‘Alaihissalam dan Bapaknya di Hari Kiamat
  • Alert Symptoms of Sudden Heart Attack
  • Hadits Bukhari No. 106